Dari segi penampilan, kartu grafis Zotac 9400GT ini terlihat biasa-biasa saja. Tampil dengan desain referensi dan heatsink dengan ukuran tidak terlalu besar yang bentuknya mirip dengan heatsink yang dipakai oleh PowerColor HD4650, namun dengan kipas yang lebih besar.
Zotac 9400GT yang berbasis chip GeForce G96 ini menggunakan kecepatan yang menyesuaikan dengan spesifikasi standar yang dikeluarkan oleh nVidia. Sesuai dengan kelas yang dituju, kartu grafis ini memang tidak menawarkan kecepatan memori yang cepat karena Zotac membekali kartu grafis ini dengan memori DDR2 saja.Seperti 9400GT lain pada umumnya, Kartu grafis keluaran Zotac ini juga menyimpan kemampuan overclock yang cukup baik. Corenya sangat mudah untuk mencapai kecepatan yang tinggi, seperti pada unit uji kami yang mampu mencapai angka 675MHz dari standarnya yang 550MHz.
Sumber: InfoKomputer